eBuku

1.637 Buku ditemukan
Inti Agama Islam - Makna Laa Ilaaha Ilallah, Tauhid dan Syirik

Penulis: Yulian Purnama

In Aqidah

By Ebook Sunnah

Tauhid adalah inti agama Islam dan kunci pintu surga. Orang yang menghadap Allah dengan membawa tauhid, dijamin surga. Kita semua tentu berharap hidup di atas tauhid, dengan tauhid dan mati juga di atas tauhid. Maka mari kita terus pelajari tauhid ini secara umum dan terperinci. Terus kita perdalam ilmu tentang tauhid agar kita bisa beribadah kepada Allah dengan penuh keimanan yang benar. Dan hendaknya jauhkan diri kita dari segala bentuk kesyirikan, jauhkan juga keluarga dan orang-orang terdekat kita dari segala praktek kesyirikan. Semoga kita bisa berkumpul dengan  mereka  di  jannah-Nya.  Dan  senantiasa  kita  berdoa  kepada Allah  agar Allah memberi kita hidayah sehingga jauh dari kesyirikan. 

Belajar Loyal - Tiga Prinsip Akidah dari Bahasan Tsalatsah Al-Ushul

Penulis: Muhammad Abduh Tuasikal

In Aqidah, Manhaj

By Ebook Sunnah

Buku “Belajar Loyal” ini adalah salah satu buku saku dengan tema akidah. Sebenarnya bahasan ini adalah pengembangan dari penjelasan Syaikh Muhammad bin ‘Abdul Wahhab dari kitab beliau Tsalatsah Al-Ushul, yaitu tiga landasan utama. Isi bahasan buku kecil ini adalah seputar tujuan diciptakan manusia, Allah tidak ridha pada syirik, serta prinsip wala’ dan bara’ (loyal dan tidak loyal). Tiga prinsip yang dijelaskan dalam buku ini, itulah yang banyak disalahi kaum muslimin.

Dajjal Fitnah Besar Akhir Zaman

Penulis: Muhammad Abduh Tuasikal

In Aqidah

By Ebook Sunnah

Ini adalah buku serial ketiga kami tentang fitnah akhir zaman. Buku sebelumnya adalah tentang “Prediksi Akhir Zaman” dan “Turunnya Nabi Isa ‘alaihis salam”. Kali ini adalah tentang Dajjal yang merupakan fitnah besar yang sudah diingatkan oleh nabi-nabi sebelumnya dan lebih dijelaskan lagi secara terperinci oleh Nabi kita Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam. Buku ini bertujuan untuk menjelaskan keimanan kepada rukun iman “beriman kepada hari kiamat” secara spesifik. Juga buku ini ingin meluruskan kesalahpahaman tentang Dajjal terutama yang terus disebarluaskan di berbagai media sosial, bahkan diajarkan oleh para ustadz yang dikenal dengan “Ustadz Akhir Zaman”.

Sembahlah Rabb Kalian!

Penulis: Ari Wahyudi

In Aqidah, Dakwah

By Ebook Sunnah

Allah ta'ala berfirman  (yang artinya), “Wahai  manusia, sembahlah  Rabb  kalian; yaitu  yang telah menciptakan kalian  dan orang-orang sebelum kalian, mudah-mudahan kalian bertakwa. Dzat yang telah menjadikan bagi kalian bumi sebagai hamparan dan langit sebagai atap serta yang menurunkan dari langit air [hujan] maka Allah keluarkan dengan sebab air itu berbagai buah-buahan sebagai rizki untuk kalian. Oleh sebab itu janganlah kalian menjadikan bagi Allah tandingan- tandingan, sementara kalian mengetahui.” (QS. Al-Baqarah: 21-22) Syaikh Abdul Muhsin al-'Abbad menerangkan, bahwa kedua ayat ini mengandung perintah pertama yang Allah  perintahkan di dalam mushaf al Qur'an; yaitu perintah untuk beribadah kepada Allah -yang ini merupakan perintah paling agung- dan di dalam ayat itu juga terdapat larangan pertama yang Allah sebutkan di dalam mus-haf; yaitu larangan berbuat syirik kepada Allah dan menjadikan tandingan bagi-Nya -yang ini merupakan larangan terbesar-. Di dalam kedua ayat ini juga terkandung pengharusan kepada manusia  untuk bertauhid  uluhiyah; yaitu beribadah  kepada Allah  dan meninggalkan segala sesembahan  selain-Nya (lihat dalam  Min Kunuz al-Qur'an al- Karim, di dalam Kutub wa Rasa'il Abdil Muhsin, 1/163

Catatan Terhadap Buku “37 Masalah Populer” Karya H. Abdul Shomad, Lc., M.A.

Penulis: Abu Ubaidah Yusuf bin Mukhtar as-Sidawi

In Aqidah, Manhaj

By Ebook Sunnah

Sebagian saudara kami bertanya kepada kami tentang buku tersebut dan mengirimkannya kepada kami. Setelah kami membacanya, kami mendapati sejumlah kesalahan di dalamnya. Sebab itu, kami merasa terpanggil untuk menggoreskan beberapa catatan ilmiah atas beberapa kesalahan yang terdapat dalam buku tersebut sebagai bentuk nasihat kepada umat agar tidak terjatuh dalam ketergelinciran (kesalahan) tersebut. Muhammad ibn Bundar pernah berkata kepada al-Imam  Ahmad, “Wahai Abu ‘Abdillah, sesungguhnya saya merasa berat hati untuk mengatakan ‘Si Fulan pendusta!!’.” Ahmad menjawab, “Seandainya kamu diam dan saya juga diam, lantas kapan orang yang jahil mengetahui mana yang benar dan mana yang salah?!!” Pernah ada seseorang berkata kepada Yahya ibn Ma‘in, “Apakah engkau tidak khawatir bila orang-orang yang engkau kritik tersebut kelak menjadi musuhmu di hari Kiamat?”  Beliau menjawab, “Apabila mereka yang menjadi musuhku  maka hal itu jauh lebih kusenangi daripada Nabi shallalahu 'alaihi wa sallam yang menjadi musuhku, tatkala beliau bertanya kepadaku ‘Mengapa kamu tidak membela sunnahku dari kedustaan?!!!’.”

Syarah Hadits Arbain Nawawi - Syarah Hadits Ke-15, 16, dan 17 - Bicara Baik Atau Diam Dan Berbuat Baik Terhadap Tamu Dan Tetangga, Jangan Marah, Perbuatan Baik Atas Segala Hal

Penulis: Abdul Muhsin Hamd Al-’Abbad Al-Badr , Abu Salma Muhammad

In Hadits

By Ebook Sunnah

Syarah Hadits Arbain Nawawi - Syarah Hadits Ke-15, 16, dan 17 - Bicara Baik Atau Diam Dan Berbuat Baik Terhadap Tamu Dan Tetangga, Jangan Marah, Perbuatan Baik Atas Segala Hal

Syarah Hadits Arbain Nawawi - Syarah Hadits Ke-11, 12, 13 dan 14 - Tinggalkan Yang Meragukan, Tinggalkan Yang Tidak Bermanfaat, Empati, Haramnya Darah Seorang Muslim

Penulis: Abdul Muhsin Hamd Al-’Abbad Al-Badr , Abu Salma Muhammad

In Hadits

By Ebook Sunnah

Syarah Hadits Arbain Nawawi - Syarah Hadits Ke-11, 12, 13 dan 14 - Tinggalkan Yang Meragukan, Tinggalkan Yang Tidak Bermanfaat, Empati, Haramnya Darah Seorang Muslim

Syarah Hadits Arbain Nawawi - Syarah Hadits Ke-9 dan 10 - Jalankan Perintah Semampunya & Makanlah Dari Yang Baik Dan Halal

Penulis: Abdul Muhsin Hamd Al-’Abbad Al-Badr , Abu Salma Muhammad

In Hadits

By Ebook Sunnah

Syarah Hadits Arbain Nawawi - Syarah Hadits Ke-9 dan 10 - Jalankan Perintah Semampunya & Makanlah Dari Yang Baik Dan Halal

Syarah Hadits Arbain Nawawi - Syarah Hadits Ke-7 dan 8 - Agama Itu Nasehat Dan Perintah Memerangi Orang Yang Tidak Sholat Dan Zakat

Penulis: Abdul Muhsin Hamd Al-’Abbad Al-Badr , Abu Salma Muhammad

In Hadits

By Ebook Sunnah

Syarah Hadits Arbain Nawawi - Syarah Hadits Ke-7 dan 8 - Agama Itu Nasehat Dan Perintah Memerangi Orang Yang Tidak Sholat Dan Zakat