Menjadi Manusia Terbaik

(0 User reviews)   339   200
By Ebook Sunnah Posted on Mar 20, 2025
In Category - Dakwah
Abu Ubaidah Yusuf bin Mukhtar as-Sidawi Yusuf Abu Ubaidah 2025

Menjadi yang terbaik adalah salah satu fitrah manusia. Dalam banyak hal dunia, manusia menginginkan yang terbaik; kendaraan yang paling baik, pasangan yang terbaik, profesi terbaik dan sebagainya. Ketika sakit, kita mencari dokter yang terbaik, dan seterusnya. Hal ini bukanlah sesuatu yang tercela selama tidak bertentangan dengan agama. 

 

Namun yang perlu digarisbawahi adalah kebanyakan manusia ingin menjadi yang tebaik dan mencari yang terbaik hanya dalam perkara-perkara dunia semata, tapi lalai untuk menjadi yang terbaik di akhirat. Padahal kesuksesan yang sesungguhnya adalah kesuksesan akhirat bukan dunia, yaitu ketika seorang telah menginjakkan kakinya di surga dan diselamatkan dari neraka. Sangat kerdil saat seorang mengejar dunia tapi melupakan akhirat. Padahal dunia dibanding akhirat tidak ada nilainya sedikitpun. 

 

Hendaknya bagi kita berlomba-lomba dalam kebaikan dan urusan akhirat, karena dunia itu kecil dan hina. Alhasil, semua kita ingin menjadi yang terbaik namun tidak hanya di dunia, yang terpenting adalah menjadi yang terbaik di akhirat. Dan menjadi terbaik di akhirat selalu dikaitkan oleh Allah dengan amal shalih, bukan pada rupa, harta dan kedudukan. 

 

Nah, apa kriteria manusia terbaik menurut Allah? Inilah yang akan menjadi topik pembahasan kita pada kesempatan ini. Semoga Allah'Azza wa Jalla memberkahi kita semua. Rasulullah ﷺ telah menyebutkan kriteria-kriteria manusia terbaik. Semua orang memiliki kesempatan untuk menjadi manusia terbaik. 

There are no reviews for this eBook.

0
0 out of 5 (0 User reviews )

Add a Review

Your Rating *

Related eBooks